Uang Gratis Rp1,5 Juta Per Bulan Bagi Mahasiswa DKI Jakarta, Apa Syaratnya?

Ilustrasi Beasiswa KJMU DKI Jakarta
Ilustrasi Beasiswa KJMU DKI Jakarta (foto: Canva)

Dokumen yang Harus Disiapkan Beasiswa KJMU

1. Form kelengkapan data

2. Surat permohonan bantuan biaya peningkatan mutu pendidikan

3. Surat pernyataan Calon Penerima Bantuan Biaya Peningkatan Mutu Pendidikan bermeterai

Bacaan Lainnya

4. Surat Pernyataan Ketaatan Penggunaan Bantuan Biaya Peningkatan Mutu Pendidikan

5. Surat Pernyataan Kepala Satuan Pendidikan

6. Laporan Pertanggungjawaban 1 (satu) Semester

7. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)

8. Fotokopi Kartu Keluarga

9. Bukti pendaftaran/nomor ujian pada seleksi masuk PTN/PTS

10. Fotokopi KJP

11. Fotokopi Buku Tabungan KJP

Baca juga: 5 Beasiswa untuk SMA hingga Jenjang S2 Ini Masih Buka Selama September 2023

Alur Pendaftaran Beasiswa KJMU

Pendaftaran Beasiswa KJMU sudah dibuka sejak 18 September 2023 lalu hingga 2 Oktober 2023 mendatang, berikutnya akan ada verifikasi data calon penrima pada 2-6 Oktober 2023.

Selanjutnya, pengumuman peserta yang memenuhi kriteria akan dilakukan pada 9-13 Oktober 2023 dan langsung diarahkan untuk memverikasi pendataan serta persetujuan ke Dinas pendidikan pada 16-17 Oktober 2023.

Terakhir, peserta yang lolos seleksi Beasiswa KJMU akan diumumkan melalui keputusan Gubernur pada 18-31 Oktober 2023 dengan segala pengecekan pendataan dilakukan secara online.

Tata Cara Daftar Beasiswa KJMU

– Kunjungi laman https://jakarta.go.id

– Pilih layanan situs ‘Periksa Status Penerimaan KJMU’

– Pilih layanan situs ‘Pencarian’ Isi NIK KTP orang tua penerima KJP Plus Mei 2023

– Klik ‘Tahun’

– Pilih layanan situs ‘Pilih Tahap’

– Klik menu ‘Cek’

– Data penerima KJMU 2023 akan muncul.

Itulah informasi seputar uang gratis pemerintah dalam bentuk beasiswa senilai Rp1,5 juta per bulan yang diberikan Pemprov DKI kepada Mahasiswa PTN/PTS berdasarkan rangkuman Halobelajar. Semoga bermanfaat. (*)

Pos terkait