Naskah Soal PAT PAS UAS PKN Kelas 3 SD 2022, Disertai dengan Kunci Jawabannya

Soal dan Kunci Jawaban PAT PAS UAS PKN Kelas 3 SD Tahun 2022
Soal dan Kunci Jawaban PAT PAS UAS PKN Kelas 3 SD Tahun 2022

Isilah Titik-titik Berikut dengan Benar!

1. Manusia adalah makhluk ciptaan Tuhan yang dianugerahi …. dan ….
Jawaban:
Akal dan Budi

2. Setiap orang memiliki kelebihan dan ….
Jawaban:
Kekurangan

Bacaan Lainnya

3. Manusia tidak dapat hidup sendiri, karena manusia sebagai makhluk ….
Jawaban:
Sosial

4. Walaupun berbeda-beda kelebihan dan kekurangan dengan teman tetapi kita harus saling ….
Jawaban:
Menghargai

5. Orang yang sombong orang yang tidak….
Jawaban:
Menghargai orang lain

6. Keberagaman suku dan budaya harus kita sikapi dengan saling ….
Jawaban:
Menghormati

7. Bhineka tunggal ika berarti ….
Jawaban:
Berbeda-beda namun tetap satu

8. Jumlah bulu ekor pada ekor garuda adalah ….
Jawaban:
8 (Delapan)

9. Angklung adalah alat musik yang berasal dari ….
Jawaban:
Jawa Barat

10. Tari gambyong dan tari serimpi berasal dari ….
Jawaban:
Jawa Tengah

Jawablah Pertanyaan Berikut dengan Benar!

1. Apakah yang dimaksud dari harga diri itu?
Jawaban:
Yang dimaksud dengan harga diri adalah suatu nilai atau kehormatan diri seseorang yang menyangkut kepribadian dan tingkah-lakunya.

2. Sebutkan kekayaan kebudayaan yang dimiliki bangsa Indonesia!
Jawaban:
Kekayaan kebudayaan yang dimiliki bangsa Indonesia adalah sebagai berikut:
– Lagu daerah
– Bahasa daerah
– Pakaian adat
– Tarian daerah
– Rumah adat
– Alat musik daerah

3. Sebutkan cara meningkatkan harga diri yang kita miliki!
Jawaban:
Cara meningkatkan harga diri yang kita miliki adalah sebagai berikut:
– Berbuat dan bertingkah dengan baik
– Berprilaku dengan sopan dan ramah
– Belajar dengan rajin sehingga berpestasi
– Menghormati dan menghargai orang lain

4. Sebutkan tiga perilaku yang menunjukkan sikap bangga sebagai bangsa Indonesia!
Jawaban:
Perilaku-perilaku yang menunjukkan sikap bangga sebagai bangsa Indonesia:
– Mempelajari bahasa daerah
– Melestarikan tarian dan alat musik daerah
– Memakai pakaian adat
– Mencintai bahasa Indonesia
– Mencintai produk dalam negeri

5. Sebutkan kekayaan alam yang dimiliki bangsa Indonesia!
Jawaban:
Kekayaan alam yang dimiliki bangsa Indonesia adalah sebagai berikut :
– Tanah yang subur
– Laut yang luas
– Pemandangan alam yang indah
– Iklim tropis yang disinari matahari sepanjang tahun
– Keberagaman fauna dan flora
– Sumber daya alam yang melimpah

*)Disclaimer: Artikel ini hanya ditujukan kepada orang tua untuk memandu proses belajar anak.

(Halo Belajar)

Pos terkait