Susunan bunga melati menyirip dan berhadapan. Bagian-bagian bunganya terdiri dari tangkai anak bunga yang di ujungnya terdapat daun pelindung berbentuk benang berjumlah 7 helai, disambung dengan tangkai bunga.
Tulislah kesimpulan pada tempat yang disediakan.
Jawaban:
Bunga melati putih ditetapkan sebagai Bunga Nasional Indonesia. Melati putih mempunyai bentuk mahkota yang sederhana dan berwarna putih, serta susunan bunga menyirip dan berhadapan.
Tukarkan hasil kesimpulanmu dengan temanmu. Berilah komentar terhadap kesimpulan temanmu dengan memperhatikan ciri-ciri kesimpulan yang baik.
Sampaikan hasilnya kepada guru.
Kunci Jawaban Halaman 144
Ayo Berlatih
Indonesia memiliki beragam sayuran yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Banyak penduduk Indonesia yang membudidayakan sayuran dan menjualnya ke pasar.
Pak Ardi adalah salah satu penjual sayur yang sangat sukses. Ia sudah memulai usaha sayuran selama 15 tahun.
Hari ini Pak Ardi mengajak 45 warganya piknik, termasuk di dalamnya 3 nenek dan 2 kakek. Pak Ardi berencana menggunakan mobil miliknya. Pak Ardi ingin bagian depan diisi oleh seorang nenek atau seorang kakek. Bagian depan mobil hanya bisa diisi oleh 2 orang saja, 1 pengemudi dan 1 penumpang.
Berapa jumlah warga yang duduk di setiap mobil termasuk penumpang di depan?
Bagaimana kamu menemukan jawabannya? Jelaskanlah.
Jawaban:
– Diketahui :
Ada 45 orang yang akan piknik.
Jumlah penumpang di depan 5 oramg
Jumlah mobil pak Ardi adalah 3 + 2 = 5 mobil karena bagian depan diisi oleh seorang nenek atau seorang kakek
– Ditanyakan:
Berapa jumlah warga yang duduk disetiap mobil termasuk penumpang di depan?
– Jawab:
Jumlah warga yang duduk di setiap mobil dapat dicari dengan penjumlahan antara penumpang yang duduk dibelakang dengan penumpang yang duduk di depan. Maka, jumlah warga yang duduk di setiap mobil adalah :
= ((45 – 5) : 5) + (5 : 5)
= (40 : 5) + (5 : 5)
= 8 + 1
= 9
Jadi, jumlah warga yang duduk di setiap mobil ada 9 orang.
Amatilah soal berikut!
9 + 3 × 6 – 4 = 23
Buatlah soal cerita dengan menggunakan operasi hitung di atas.
Jawaban:
Bu Niken memiliki 9 ekor ayam untuk dijual di pasar esok pagi. Anaknya, Edo, datang membawa 3 keranjang yang masing-masing berisi 6 ekor ayam. Keesokan paginya, ternyata ada 4 ekor ayam yang mati. Berapakah jumlah ayam yang dapat dijual oleh Bu Niken pada hari itu?
Tukarkan jawabanmu dengan jawaban temanmu.
Sayur dan buah-buahan dapat kita manfaatkan dalam kehidupan. Namun, kita harus menjaga kelestariannya agar kita dapat terus menikmati manfaatnya.