HALO BELAJAR – Kunci jawaban berikut dapat adik-adik jadikan sebagai pedoman dalam belajar, khususnya bagi adik-adik Kelas 6 SD/MI. Kunci jawaban juga diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.
Kunci jawaban berikut berlandaskan pada Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2018. Pembahasan berdasarkan Tema 8 Bumiku, Subtema 3 Bumi, Matahari, dan Bulan.
Materi yang dibahas yaitu Pembelajaran 6 yang mulai dari halaman 125 sampai 127. Pembahasan soal berada pada halaman 125, 126, dan 127.
Adapun cakupan materi antara lain ‘mengetahui informasi dari suatu bacaan, dan membuat kembali cerita dengan menggunakan penokohan lain’, ‘merencanakan sebuah kegiatan dalam kelompok, dan memahami hak dan kewajiban dari setiap anggota dan mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari’, ‘membuat reklame yang digunakan untuk mempromosikan kegiatan, dan berlatih menentukan pilihan dalam mengerjakan sesuatu dan berinteraksi dengan siswa lain’.
Baca juga:Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 6 Halaman 129 dan 130, Aku Cinta Membaca: Burung Tempua dan Burung Puyuh
Baca juga:Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 6 Halaman 122 123 124, Subtema 3 Pembelajaran 5
Ayo Membaca
Teman-teman, masih ingatkah kalian tentang hak dan kewajiban? Ayo, kita belajar lagi tentang hak dan kewajiban.
Ibu : “Siti, besok tolong bantu Ibu menyiapkan bubur kacang hijau untuk kegiatan Posyandu, ya, Nak.”
Siti : “Iya, Bu. Boleh tidak Siti mengajak teman-teman untuk membantu kegiatan di Posyandu?”
Ibu : “Boleh, Siti. Ibu akan senang sekali kalau kalian ikut berperan serta membantu kegiatan Posyandu.”
Ayah : “Wah, pasti akan ramai sekali, ya, besok. Anak-anak dan Ibu-ibu pasti akan memenuhi Posyandu untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.”
Ibu : ”Betul, Ayah. Ibu bersyukur karena warga masyarakat bekerja bahu-membahu untuk memastikan bahwa anak-anak mendapatkan haknya untuk hidup sehat.”
Siti : “Wah, pembicaraan ini mengingatkanku akan tugas sekolah. Aku harus mengamati infografis tentang hak anak Indonesia.”
Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 6 Halaman 125
Ayo Mengamati
Amati infografis tentang hak anak di bawah ini!
Perhatikan informasi tentang hak anak yang masih sering diabaikan. Sajikan kembali informasi tersebut dalam bentuk poster dan lengkapi dengan gambar visual yang relevan. Presentasikan hasil postermu di depan kelas.
Jawaban:
Prinsip-prinsip dasar hak anak diadopsi menjadi UU Perlindungan Anak No 23 Tahun 2002. Empat prinsip itu adalah non diskriminasi, kepentingan terbaik bagi anak, hak untuk hidup, kelangsungan dan perkembangan serta penghargaan terhadap pendapat anak.
– Prinsip non diskriminasi artinya semua anak berhak mendapatkan keadilan atas hak-haknya tanpa dibatasi oleh perbedaan suku, warna kulit, agama, status sosial dan lain sebagainya.
– Prinsip kepentingan terbaik bagi anak. Dalam setiap pembuatan kebijakan yang berkaitan dengan anak maka anak-anak harus dilibatkan.
– Prinsip hak untuk hidup, kelangsungan dan perkembangan. Prinsip ini menjelaskan tentang jaminan terhadap kelangsungan hidup anak. Artinya segala potensi yang akan membahayakan anak harus diminimalisir di setiap lingkungan rumah, sekolah dan masyarakat.
– Prinsip penghargaan terhadap pendapat anak. Jika sejak dini anak dibiasakan untuk belajar berpendapat maka kelak ketika dewasa dia terbiasa dengan perbedaan pendapat itu sendiri.