Realistis! 4 Kerja Sampingan yang Mudah dijalani, Modal Minim dan Nyaman Dilakukan

Ilustrasi 4 Kerja Sampingan yang Mudah dijalani dan gampang dilakukan
Ilustrasi 4 Kerja Sampingan yang Mudah dijalani dan gampang dilakukan (foto: Canva)

2. Guru olahraga

Ilustrasi gym Leon Ardho
Ilustrasi gym (foto: Leon Ardho/Pexels)

Kedua, kamu bisa jadi guru olahraga. Tapi tidak seperti guru olahraga waktu SD ya, profesi olahraga yang bisa kamu tekuni di antaranya boxing hingga senam.

Dimana, kamu bisa menyewa gym terus melatih orang dengan harga 1 orang per pertemuan sebesar Rp100 ribu. Bayangkan saja jika kamu mendapatkan 3 klien dengan pertemuan seminggu sekali saja.

Bacaan Lainnya

Maka, penghasilanmu sekitar Rp300 ribu per minggu. Itu didapatkan dari luar pekerjaan utama loh, nah tenang saja karena jenis pekerjaan tersebut juga bisa diperoleh secara online loh.

Kunjungi saja situs Freelancer Upwork, Fiverr atau guru.com hingga freelancer.co.id. Lakukan saja pendaftaran dan mulai tawarkan jasamu ke klien, sesuai penawaran sepakat antara kedua belah pihak.

Tidak hanya itu, beberapa situs lamaran pekerjaan seperti Jobstreet dan Indeed serta Grabjobs juga membuka posisi serupa loh. Bahkan, ada situs virtualnya seperti fitnessfirst.co.id juga.

3. Design Grafis

Ilustrasi Design Grafis George Milton
Ilustrasi Design Grafis (foto: George Milton/Pexels)

Selanjutnya, kamu dapat menekuni bidang kerja sampingan Design Grafis yang menurut Youtuber Mudacumasekali bisa dibayar Rp100 ribu per design. Bahkan, biasanya, ada klien ada yang meminta 3 design per konten atau lebih.

Sama seperti kerja sampingan lain, jika belum mahir, kamu bisa menekuni metode kerjanya dengan mengikuti kursus pada berbagai situs Skill Learning seperti Canva Design School misalnya.

Baru lah kemudian, kamu mulai mencari pekerjaannya pada berbagai situs freelancer seperti Sribu.com, Project.co.id , Socialbuzz Gigs , Fast Work, Fiverr, Peopleperhour, sribulancer & Upwork.

Awalnya mungkin, untuk dapatkan penawaran dari klien akan sangat sulit. Tapi, begitu kamu sudah dapat klien pertama dan memiliki banyak portfolio, maka nilai jasamu akan meningkat.

Semakin banyak kerja sampingan jenis Design Grafis yang bisa kamu tekuni, makin banyak juga portfolio yang kamu hasilkan. Dari menghasilkan portfolio, kamu bisa menggaet lebih banyak klien untuk mendapatkan peningkatan pembayaran.

Pos terkait