Jawaban: Jumlah bait pada puisi di atas adalah 3 bait.
4. Berapakah jumlah baris pada setiap bait puisi tersebut?
Jawaban: Jumlah baris pada setiap bait puisi adalah 4 baris.
Kunci Jawaban Halaman 17
Apakah kesimpulanmu setelah mengamati bunyi akhir baris-baris pada setiap bait puisi di atas?
Tuliskan kesimpulanmu pada kolom di bawah ini!
Jawaban: Berdasarkan kesimpulan, puisi di atas memiliki rima yang teratur, karena bunyi akhir baris-baris puisi di atas teratur.
Ayo Membaca
Kupu-kupu terbang ke sana ke mari
Mencari bunga-bunga yang sedang mekar
Sungguh indah warna sayapmu yang menari
Berpadu dengan indahnya bunga yang mekar
Bagaimanakah bunyi akhir baris-baris pada bait puisi tersebut?
Tuliskan jawabanmu pada kolom berikut!
Jawaban:
Kupu-kupu terbang ke sana ke mari – i
Mencari bunga-bunga yang sedang mekar – a
Sungguh indah warna sayapmu yang menari – i
Berpadu dengan indahnya bunga yang mekar – a
Kunci Jawaban Halaman 18
Ayo Mencoba
Carilah sebuah puisi anak dari berbagai sumber informasi. Kamu dapat mencarinya di majalah anak atau koran anak. Guntinglah dan tempelkan pada bukumu. Jangan lupa menuliskan nama penulisnya dan sumber informasi yang kamu gunakan. Salinlah puisi tersebut, lalu tentukan vokal terakhir dari setiap baris puisi tersebut! Tukarkan hasil pekerjaanmu dengan teman sekelompokmu yang terdiri atas empat orang. Bandingkan hasil temuanmu. Apakah kesimpulanmu?
Jawaban:
Ibuku
Ibuku selalu bangun pagi
Menyiapkan makan pagi
Untuk makan seluruh keluarga
Agar badan sehat semua
Ibuku tidak pernah marah
Ibuku sayang padaku
Ibuku selalu membimbingku
Agar aku cepat dewasa.
Kesimpulan: Puisi tersebut memiliki rima yang tidak teratur, karena bunyi di akhir baris tidak sama.
Kunci Jawaban Halaman 21
Ayo Berdiskusi
1. Buatlah kelompok yang terdiri atas 4-5 siswa.
2. Perhatikanlah daur hidup kupu-kupu dan belalang di depan.
3. Diskusikanlah perbedaan daur hidup kupu-kupu dengan daur hidup belalang tersebut.
4. Buatlah kesimpulan hasil diskusimu!
Perbedaan daur hidup kupu-kupu dan belalang sebagai berikut.
Jawaban: Kupu-kupu sebagai contoh hewan yang mengalami metamorfosis sempurna. Sedangkan belalang sebagai hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna.
Daur hidup kupu-kupu mengalami perubahan di setiap tahapannya. Sementara itu, tidak semua tahap dalam daur hidup belalang mengalami perubahan. Kupu-kupu mengalami metamorfosis sempurna. Sebaliknya belalang mengalami metamorfosis tidak sempurna.
Dapatkah kamu menemukan contoh hewan lain yang mengalami metamorfosis sempurna dan tidak sempurna?