5 Kiat Sukses Bisnis Kuliner Online dan Offline, Nomor 4 Paling Susah Dilakukan?

Ilustrasi Kiat Sukses Bisnis Online dan Offline
Ilustrasi Kiat Sukses Bisnis Online dan Offline (foto: Canva)

HALOBELAJAR.ID – Siapa pun kamu, apapun profesimu saat ini, yuk kenali 5 kiat sukses berbisnis kuliner dengan pasaran online atau pun offline.

Karena bisnis kuliner berupa makanan dan minuman, merupakan ide usaha yang tidak ada matinya. Semua orang pasti selalu membutuhkannya, untuk bertahan hidup.

Meskipun demikian, semua bisnis selalu ada siklusnya. Belum lagi, jenis kuliner yang kamu pasarkan tidak selalu laku. Namun ini bukan permasalahan utama, sebab ada yang lebih penting.

Bacaan Lainnya

Dimana rangkuman lengkapnya akan Halobelajar paparkan pada artikel ini berdasarkan penjabaran Youtuber Raymond Chin dalam videonya, kira-kira metode mana yang paling susah dilakukan ya?

Dengan mengetahui 5 kiat sukses bisnis kuliner online dan offline ini, semoga dapat menginspirasimu dalam melebarkan sayap bisnis. Bisa juga jadi pembelajaran bagi pelajar atau pun mahasiswa, sebagai persiapan masa depan.

5 Kiat Sukses Bisnis Kuliner Online dan Offline

Menurut Youtuber Raymond Chin berdasarkan surveinya, bahwa sebuah bisnis kuliner yang menawarkan sajian enak itu paling gampang. Lalu apa yang susah? Beriku beberapa permasalahan yang perlu kamu ketahui:

1. Target Pasar

Ilustrasi Target Pasar Jimmy Liao
Ilustrasi Target Pasar (Jimmy Liao/Pexels)

Contohnya saja bisnis Industri F&B yang bergerak pada pembuatan dan penjualan makanan seperti Menantea, Startbucks serta Mixue hingga lainnya. Pertumbuhan annual growth rate (agr) industri ini, sampai 10% menurut Raymond Chin.

Karena industri F&B cukup menarik dan selalu dibutuhkan, tentu kompetisinya juga banyak. Karena itu lah, kamu harus bersaing pada target pasar dalam mendapatkan lebih banyak konsumen.

Tips nya, kamu bisa mempelajari segala teknik marketing dalam pemasarannya pada berbagai media sosial. Pelajari lah sistem tersebut dengan mendownload aplikasi Hubspot Academy.

Pos terkait