Cakupan Beasiswa INPEX ke Jepang bagi Peserta
Bagi peserta terpilih, berhak mendapatkan cakupan beasiswa INPEX berupa gratis biaya ujian masuk dan uang pangkal serta perkuliahan hingga fasilitas komputer ketika sampai di Jepang.
Tidak hanya itu, tersedia juga tunjangan sebesar 160.000 yen atau setara Rp17 juta setiap bulan untuk biaya hidup dan tempat tinggal serta fasilitas kesehatan, transportasi, internet, buku dan lainnya.
Bahkan, peserta juga akan ditanggung biaya tiket pesawat saat awal keberangkatan dan ketika masa study telah berakhir. Adapula tunjangan kedatangan sebesar 60.000 yen sebanyak 1 kali, hingga asuransi kecelakaan.
Dapat disimpulkan bahwa alurnya, penerima beasiswa harus mendaftarkan diri secara pribadi pada salah satu kampus di Jepang dulu. Berikutnya, baru lah bisa mendaftar beasiswa INPEX dan melampirkan semua persyaratan terkait.
Baca juga: Biaya Skripsi dan Uang Saku Gratis dari Beasiswa BRILian, Apa Syaratnya?
Dokumen yang Dibutuhkan dalam Pendaftaran INPEX ke Jepang
Sebagai persyaratan dokumen yang dibutuhkan saat pendaftaran, peserta dapat mendownload pada link https://www.inpex-s.com/pdf/APPLICATION_FORM_FOR_SCHOLARSHIPS_2024.pdf dan segera menandatanganinya.
Lampirkan juga transkip nilai S1, surat rekomendasi dari universitas sebelumnya atau dari instansi tempat peserta bekerja yang ditujukan pada INPEX Scholarship Foundation beserta salinan ijazah S1.
Dokumen lainnya yaitu Letter of Acceptance (LoA) yang ditujukan kepada INPEX Sholarship Foundation dari profesor, tempat para peserta diterima kuliah S2.
Selanjutnya, lampirkan juga surat keterangan kesehatan dari dokter dan sertifikat Toefl iBT/ITP/Toeic/Ielts serta sertifikat kemampuan Bahasa Jepang JLPT (jika ada).
Cara Mendaftar Beasiswa INPEX ke Jepang
Untuk mendaftar beasiswa INPEX 2024, peserta harus melengkapi formulir pendaftaran di atas dan mengirimkan pendataan lengkap ke email isf-foundation@inpex.co.jp beserta pas photo terbaru.
Selain lewat email, dokumen tersebut juga harus dikirim dalam bentuk berkas hard copy yang dimasukkan ke amplop ke alamat INPEX Masela, Ltd. Jakarta Office, Sentral Senayan 1 Building 13th Floor, Jl, Asia Afrika No. 8, Jakarta Pusat 10270, Indonesia.