HALO BELAJAR – Kunci Jawaban Kelas 5 SD/MI berikut merupakan pembahasan yang bisa adik-adik jadikan pedoman untuk materi pembelajaran 6 halaman 40 sampai 44.
Materi yang dibahas antara lain ‘mencermati gambar iklan yang disajikan dan menjelaskan kesimpulan isi teks iklan’, ‘merancang iklan media cetak bersama kelompoknya dan menyajikan kesimpulan isi teks paparan iklan media cetak secara visual’, ‘berdiskusi dalam kelompok dan merefleksi proses kerja sama dan diskusi dalam kelompok, untuk menjelaskan makna keanekaragaman’, ‘mencermati gambar dan menceritakan keanekaragaman adat istiadat’, ‘menyanyikan lagu “Mars Hidup Sehat” dan diiringi alat musik ritmis sederhana’.
Materi tersebut terdapat pada Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2017. Tema 3 dengan judul Makanan Sehat. Subtema 1 Bagaimana Tubuh Mengolah Makanan.
Kunci jawaban ini merupakan pembahasan dari soal yang terdapat pada halaman 40, 41, 42, dan 43. Dengan demikian, pembahasan ini diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.
Baca juga:Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 5 Halaman 46 47 48 49 50 51, Subtema 2 Pembelajaran 1
Baca juga:Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 5 Halaman 35 36 37 38, Subtema 1 Pembelajaran 5
Ayo Mengamati
Masih ingatkah kamu dengan iklan masyarakat berikut ini? Iklan tersebut ternyata memiliki beberapa kalimat. Amatilah iklan tersebut dengan saksama. Catatlah hal-hal kecil yang menurutmu penting dan terdapat di dalam iklan tersebut.
Kunci Jawaban Halaman 40
Ayo Berkreasi
Bersama dengan teman sekelompokmu, buatlah sebuah iklan dengan topik gaya hidup sehat. Pastikan kamu menuliskan poin-poin penting yang terdapat di dalam sebuah iklan. Gunakan kertas gambar A3 dan warnai dengan rapi. Setelah selesai, tempelkan di dinding kelas.
Jawaban:
Dayu, Lani, dan teman-teman sekelompoknya sedang bekerja mempersiapkan tugas membuat iklan dengan topik gaya hidup sehat. Bagaimana cara mereka memulai membuat tugas tersebut?
Simaklah percakapan Lani, Dayu, dan teman-temannya!
Lani: “Dayu, aku mau kalimat intinya seperti ini ya!”
Dayu: “Sepertinya kurang bagus, Lan. Kalau menurutku baiknya menggunakan kalimat buatan Udin. Lebih singkat, padat, dan jelas. Tidak apa-apa, ya?”
Lani: “Yah..begitu ya? Ya, sudahlahlah, aku ikut saja bagaimana baiknya.”
Siti: “Kalau gambarnya bagaimana? Ada ide tidak, teman-teman?”
Lani: “Karena ini berkaitan dengan gaya hidup sehat dan harus sesuai dengan kalimat Udin, maka aku usul bagaimana kalau gambarnya beberapa siswa yang berolahraga?”