HALO BELAJAR – Adik-adik, berikut dijabarkan materi berserta kunci jawaban untuk kelas 5 SD/MI, pembelajaran 1 yang mulai dari halaman 2 sampai 12.
Materi yang diuraikan berasal dari Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2017, halaman 3 dan 11.
Adapun pembahasannya meliputi ‘menyebutkan informasi terkait dengan pertanyaan apa, di mana, kapan, dan siapa’, ‘mempresentasikan informasi dari teks bacaan terkait dengan pertanyaan apa, di mana, kapan, dan siapa’, ‘menemukan informasi tentang organ-organ pernapasan hewan’, dan ‘membuat bagan cara kerja organ pernapasan hewan’.
Kunci jawaban ini dapat adik-adik jadikan sebagai pedoman dalam mempelajari Tema 2 yang berjudul Udara Bersih bagi Kesehatan, Subtema 1 Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih.
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 5 Halaman 16 17 18 19 20, Subtema 1 Pembelajaran 2
Baca juga: Kunci Jawaban Buku Tema 1 Kelas 5 SD Halaman 202 203, Karyaku Prestasiku, Membuat Brosur Cara Menjaga Organ Gerak
Kunci Jawaban Halaman 3
Dayu dan Ikan Hias
Dayu memelihara banyak ikan hias berjenis ikan mas koki. Ikan-ikan hias itu dipelihara dalam sebuah akuarium. Setiap hari Dayu memberi makan ikan-ikannya. Dayu juga rutin membersihkan akuarium, lalu mengganti airnya dengan air bersih. Kegiatan itu ia lakukan seminggu sekali.
Dayu senang melihat ikan-ikan di dalam akuarium berenang ke sana ke mari. Dayu memperhatikan saat mulut ikan-ikan itu terbuka dan menutup. Seolah-olah ikan-ikan itu selalu menelan air. Dayu bertanya-tanya, apa yang dilakukan ikan-ikan itu?
Kamu telah membaca bacaan “Dayu dan Ikan Hias”. Perhatikan peta pikiran (mind map) di bawah ini, lalu jawablah pertanyaan dalam setiap kotak.
Apa nama jenis ikan hias yang dipiara?
Jawaban:
Ikan mas koki
Siapa yang memiara ikan hias?
Jawaban:
Dayu
Di mana ikan hias itu dipiara?
Jawaban:
Akuarium.
Kapan ikan hias itu diberi makan?
Jawaban:
Setiap hari
Kapan akuarium dibersihkan?
Jawaban:
Seminggu sekali
Apa yang diperhatikan Dayu saat melihat ikan-ikan hiasnya?
Jawaban:
Dayu memperhatikan saat mulut ikan-ikan tebuka dan menutup.
Kunci Jawaban Halaman 3
Ayo Menulis
Menurutmu, apa yang dilakukan ikan-ikan dengan selalu membuka dan menutup mulutnya? Tuliskan pendapatmu dalam kotak berikut.
Jawaban:
Ikan-ikan selalu membuka dan menutup mulutnya karena mulut ikan sedang bernafas dengan memasukkan air ke dalam insang agar oksigen di air bisa disaring dan diedarkan ke seluruh tubuh ikan.
Kamu telah menuliskan pendapatmu. Bacakan pendapatmu secara bergiliran dengan teman-temanmu. Apakah pendapat kalian sama? Adakah pendapat yang berbeda? Bagaimana kalian menanggapi persamaan/perbedaan itu? Kini, bacalah bacaan di bawah ini untuk mengetahui pendapat kalian benar atau salah.