HALO BELAJAR – Memasuki tahun ajaran baru, saatnya kita membahas kunci jawaban Buku Tematik Terbaru Kurikulum 2013 atau K13 untuk Kelas 2 SD/MI, Tema 1 yang berjudul Hidup Rukun.
Khusus di artikel ini, kita akan membahas kunci jawaban Tema 1 Kelas 2 halaman 143, 144, 146, 147, 148, Pembelajaran 1, Subtema 4 Hidup Rukun di Masyarakat.
Ada banyak materi yang dibahas dalam Pembelajaran 1 dari halaman 142 sampai 148 ini. Pembahasan yang pertama yakni ‘membaca teks cerita’. Selanjutnya, ‘menyebutkan kalimat penolakan’, ‘mengurutkan gambar menjadi sebuah cerita’, ‘memasangkan hasil karya dengan bahan dan peralatan yang sesuai’, dan ‘ menentukan jumlah dan selisih bilangan’. Pada masing-masing materi tersebut disajikan pertanyaan dan soal yang harus dijawab siswa.
Nah, langsung saja kita simak kunci jawaban jawaban Tema 1 Kelas 2 halaman 143, 144, 146, 147, 148. Diharapkan kunci jawaban ini dapat menjadi panduan belajar bagi siswa.
Baca juga: Kunci Jawaban Buku Tema 1 Kelas 2 Halaman 150 151 153 154, Subtema 4 Pembelajaran 2
Ayo Mengamati
Dengarkanlah gurumu membaca teks di bawah ini!
Membuang Sampah di Tempat Sampah
Udin selalu menjaga kebersihan. Sampah-sampah yang berserakan dibuang di tempat sampah. Sebaliknya, Badu tidak menjaga kebersihan rumah. Badu membuang sampah ke dalam got.
“Buang saja sampahmu ke dalam got dekat rumah!” Ajak Badu kepada Udin.
“Tidak mau, ah. Nanti air got menjadi tergenang dan bau,” jawab Udin.
Badu menyadari bahwa perbuatannya tidak baik. Ia minta maaf kepada Udin. Badu juga berterima kasih kepada Udin karena sudah mengingatkan agar tidak membuang sampah sembarangan.
Kunci Jawaban Halaman 143
Ayo Berlatih
Udin menolak ajakan Badu untuk membuang sampah ke got. Sebutkan penolakan Udin tersebut.
Pernahkah kamu menolak ajakan temanmu?
Jawaban:
Pernah
Tuliskan kalimat penolakanmu kepada teman!
Jawaban:
Kalimat penolakan: Maaf, aku tidak bisa ikut bermain denganmu sore nanti. Aku harus membantu ibu di rumah.
Kunci Jawaban Halaman 143
Ayo Mengamati
Amatilah gambar di bawah ini! Urutkan gambar di bawah ini sehingga menjadi sebuah cerita.
Jawaban:
Kunci Jawaban Halaman 144
Ayo Mengamati
Rumah Udin bersih dan nyaman. Udin, Edo, dan Siti, membuat prakarya di rumah Edo. Mereka membuat prakarya dengan bahan yang berbeda.
Pasangkan hasil karya dengan bahan dan peralatan yang sesuai!
Jawaban:
Tuliskan alat dan bahan yang digunakan Udin, Edo, dan Siti!